Sah! Sang Penguasa Nomor 7

Liga Inggris: Cristiano Ronaldo Resmi Pakai Nomor 7 di MU, Terus Nasib Edinson Cavani?

Bola.com 2021-09-03 09:15:26
Cristiano Ronaldo memakai nomor punggung 7 di Manchester United atau MU. (foto: Instagram @manchesterunited)

Cristiano Ronaldo akhirnya resmi kembali memakai nomor punggung 7 di Manchester United. Lantas, bagaimana dengan Edinson Cavani yang sebelumnnya memakai nomor tersebut?

Kapten Timnas Portugal itu resmi kembali ke pelukan Tim Setan Merah pada Jumat (27/8/2021) lalu. Manajemen MU kabarnya mengucurkan dana hingga 12,8 juta poundsterling (Rp 251 miliar) untuk meminang Cristiano Ronaldo dari Juventus.

Bersama The Red Devils, Ronaldo sepakat menandatangani kontrak berdurasi dua musim atau sampai 30 Juni 2023. Dia dikabarkan mendapat gaji 25 juta poundsterling dari Manchester United.

Setelah resmi bergabung dengan MU, Cristiano Ronaldo masih belum menentukan nomor punggung yang akan dipakai. Pasalnya, nomor 7 yang identik dengan Ronaldo telah dipakai oleh Edinson Cavani.

Seperti diketahui, Cavani telah memakai nomor tersebut sejak berseragam Manchester United pada musim lalu. Hingga akhirnya, striker Timnas Uruguay itu mengikhlaskan nomor 7 kepada Cristiano Ronaldo.


Lantas Edinson Cavani Nomor Berapa?

Situas tersebut membuat Edinson Cavani harus berganti nomor punggung. Pemain berusia 34 tahun itu akhirnya memilih 21, nomor yang sama seperti ketika memperkuat Timnas Uruguay.

Nomor punggung 21 sebelumnya dipakai Daniel James. Namun sejak James hengkang ke Leeds United pada 31 Agustus 2021, nomor itu tak bertuan dan kini menjadi milik Edinson Cavani.

Sementara itu, jersey nomor tujuh milik Cristiano Ronaldo telah resmi dijual di situs resmi Manchester United.


Ucapan Terima Kasih Cristiano Ronaldo

Bisa kembali memakai nomor punggung 7 di Manchester United, Cristiano Ronaldo merasa senang. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada Edinson Cavani yang telah mengikhlaskan nomor tersebut kepadanya.

"Saya tidak yakin apakah saya bisa kembali memakai jersenu nomor 7, jadi saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Edi (Cavani) atas sikap yang luar biasa ini," tutur Ronaldo.

Cristiano Ronaldo sebelumnya pernah memakai nomor punggung 7 bersama Manchester United dari musim 2003/2004 sampai 2008/2009. Pada periode tersebut, dia berhasil mencetak 118 gol dari 292 penampilan di seluruh ajang.

Sumber: Manchester United, ESPN


Yuk Simak Posisi Manchester United saat Ini:

Sir Alex Jadi Kunci

Liga Inggris: Telepon Penting Sir Alex Ferguson, Kunci Kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United

Bola.com 2021-09-01 20:30:23
Manajer legendaris Setan Merah, Sir Alex Ferguson disebut-sebut telah menelpon Ronaldo pada Jumat pagi terkait kansnya pulang ke klub lamanya, Manchester United. Ferguson juga memerintahkan m

Cristiano Ronaldo mengungkapkan, Sir Alex Ferguson adalah alasan utama dia kembali ke Manchester United pada jendela transfer musim panas ini.

Manchester United secara resmi memulangkan Ronaldo pada hari batas waktu transfer setelah menyelesaikan kesepakatan sensasional dengan Juventus.

Pemain berusia 36 tahun itu telah menandatangani kontrak dua tahun di Old Trafford dengan opsi perpanjangan 12 bulan setelah Manchester United menyetujui kesepakatan awal 15 juta euro yang bisa meningkat menjadi 23 juta euro melalui add-on.

Menurut laporan Manchester Evening News, Ferguson menghubungi Ronaldo pada pada Jumat (27/8/2021) pagi setelah dia yakin CR7 akan bergabung dengan City. Ferguson memainkan peran penting dalam memikatnya kembali ke Old Trafford.

"Seperti semua orang tahu, sejak saya menandatangani kontrak dengan Manchester United pada usia 18 tahun, Sir Alex Ferguson adalah kuncinya," kata Ronaldo kepada MUTV.


Seperti Ayah

Cristiano Ronaldo juga menyebut Sir Alex Ferguson di postingan Instagramnya setelah resmi kembali ke Old Trafford.

"Saya ingat ketika kami bermain melawan Manchester ketika saya masih di Sporting Lisbon," lanjut Ronaldo.

"Bagi saya, Sir Alex Ferguson seperti ayah dalam sepak bola. Dia banyak membantu, dia mengajari saya banyak hal, dan menurut saya tentu saja dia memiliki peran besar karena hubungan yang kami miliki, kami tetap berhubungan sepanjang waktu, dan dia orang yang luar biasa," tegasnya.

"Saya sangat menyukainya dan dia adalah kunci utama bagi saya untuk berada di posisi saya, bahwa saya menandatangani kontrak dengan Manchester United."

Sumber: Manchester Evening News


Jadwal Pertandingan Liga Inggris

Cristiano Ronaldo kemungkinan akan menjalani debut kedua di Manchester United usai jeda internasional. Berikut jadwal Liga Inggris.

Sabtu, 11 September 2021

Minggu, 12 September 2021

Selasa, 14 September 2021

Respek, Di Balik Legowonya Edinson Cavani

Foto: Respek, Di Balik Legowonya Edinson Cavani Memberikan Nomor Punggungnya kepada Cristiano Ronaldo

Bola.com 2021-09-04 11:03:00
Kembalinya Cristiano Ronaldo yang sudah identik dengan sebutan CR7 ke Manchester United menimbulkan polemik soal nomor punggung yang akan digunakan. Di luar dugaan, Edinson Cavani dengan lego
Kembalinya Cristiano Ronaldo yang sudah identik dengan sebutan CR7 ke Manchester United menimbulkan polemik soal nomor punggung yang akan digunakan. Di luar dugaan, Edinson Cavani dengan legowo mau memberikan nomor tersebut kepada CR7. Berikut kronologinya. (Foto: AFP/Odd Andersen)
Edinson Cavani telah menggunakan nomor punggung 7 bersama Manchester United sejak kedatangannya di Old Trafford pada awal musim 2020/2021. Ia mewarisi nomor tersebut dari Alexis Sanchez yang hijrah ke Inter Milan. (Foto: AFP/Pool/Clive Rose)
Cristiano Ronaldo telah lebih dahulu menggunakan jersey bernomor punggung 7 di Manchester United yaitu pada periode pertamanya bersama Setan Merah mulai 2003/2004 hingga 2008/2009 alias total 6 musim. Ia mewarisinya dari David Beckham yang hijrah ke Real Madrid. (Foto: AFP/Andrew Yates)
Nomor punggung tersebut begitu melekat dengan Cristiano Ronaldo hingga ia tetap menggunakannya di Real Madrid dan Juventus usai meninggalkan Old Trafford. Sebutan CR7 pun sangat ikonik dan telanjur menjadi brand yang sangat kuat. (Foto: AFP/Oscar Del Pozo)
Sepeninggal Cristiano Ronaldo pun, tidak ada pemain yang mampu mewarisi nomor punggung keramat tersebut seperti yang dilakukan Cristiano Ronaldo. Mulai dari Michael Owen, Antonio Valencia, Angel Di Maria, Memphis Depay hingga terakhir Alexis Sanchez. (Foto: AFP/Oli Scarff)
Atas dasar itulah, Edinson Cavani sebagai pewaris terakhir nomor punggung 7 dalam skuat Manchester United terkini merasa legowo menyerahkan kembali nomor tersebut kepada Cristiano Ronaldo yang dinilai lebih pantas dan berhak menggunakannya. (Foto: AFP/Jonathan Nackstrand)
Edinson Cavani dengan berbesar hati akan mengganti nomor punggungnya dengan nomor 21, nomor yang dikenakan di timnas Uruguay, yang kebetulan baru saja ditinggalkan oleh Daniel James yang hijrah ke Leeds United. (Foto: AFP/Ronald Schemidt)
Musim ini Edinson Cavani telah menggunakan nomor punggung 7 saat pekan ketiga melawan Wolverhampton. Atas dasar itulah pihak Liga Inggris mewajibkan Manchester United untuk memberikan kompensasi kepada penggemar yang telah membeli jersey dengan nama dan nomor yang diganti. (Foto: AFP/Oli Scarff)

Rekor 111 Gol CR7

Kuy, Tengok Perincian dan Sebaran 111 Gol Cristiano Ronaldo buat Portugal, The GOAT Seng Ada Lawan!

Bola.com 2021-09-02 10:22:05
Ilustrasi - Diogo Dalot, Cristiano Ronaldo, Luis Nani (Bola.com/Adreanus Titus)

Cristiano Ronaldo baru saja mencatat rekor sebagai top scorer sepanjang masa laga internasional. Ronaldo mencetak 111 gol bersama Timnas Portugal, melewati rekor milik legenda Timnas Iran yakni Ali Daei (109). Sebuah pencapaian yang fantastis!

Ronaldo sudah menyamai rekor gol Daei di Euro 2020 lalu. Ketika itu, CR7 mampu mencetak lima gol dan menjadi top skor turnamen.

Pada laga internasional pertama setelah Euro 2020, Ronaldo mencetak dua gol ke gawang Rep. Irlandia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 (2/9/2021). Dua gol itu sekaligus membawa Portugal meraih kemenangan dengan skor 2-1 pada duel di Stadion Do Algarve.

Sepanjang karier bersama negaranya CR7 telah melesakkan 111 gol.

Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, tidak kaget dengan apa yang dilakukan Ronaldo. Santos merasa pemain berusia 36 tahun itu selalu hadir ketika Portugal membutuhkan gol. Ronaldo selalu ada ketika Portugal butuh pembeda dan menentukan kemenangan.

"Cristiano Ronaldo memang begitu, dan dia akan terus seperti itu," buka Santos dikutip dari situs resmi timnas Portugal.

"Para pemain hebat mungkin tidak selalu bermain dengan baik, tetapi dia selalu hadir dan memecahkan permainan," imbuh Santos.

"Kami akhirnya bahagia, dengan dua gol hebat. Selamat kepada para pemain, mereka memberikan segalanya untuk meraih kemenangan, yang sangat adil," tegas pelatih 66 tahun itu.


Gol-gol Krusial Ronaldo


Negara Paling Sering Dijebol


Pemberi Assist


Asal Muasal Gol

Anggota tubuh

Situasi gol


Menit Terjadinya Gol

Babak pertama: 44

Babak kedua: 67


Komentar Ronaldo soal Rekor Golnya

Tak lama usai resmi sendirian menjadi pencetak gol terbanyak di level internasional, Ronaldo lewat akun Instagram pribadinya mengaku ini merupakan pencapaian yang istimewa baginya.

"Saya bahkan tidak bisa mulai mengekspresikan diri saya dengan kata-kata! Saya senang dengan sensasi yang luar biasa! Ayo, Portugal! Ayo melaju!"

"Dari semua rekor yang telah saya pecahkan selama karier saya -- dan untungnya ada beberapa -- yang satu ini sangat istimewa bagi saya dan tentu saja di rak pencapaian yang membuat saya benar-benar bangga."

"Pertama-tama, karena setiap kali saya mewakili negara saya adalah momen spesial, karena mengetahui bahwa saya membela Portugal dan menunjukkan kepada dunia dari apa orang Portugal dibuat. Kedua, karena kompetisi Tim Nasional selalu memiliki dampak yang sangat kuat dalam diri saya saat saya tumbuh dewasa, menyaksikan idola saya bermain untuk bendera mereka setiap musim panas di Euro dan di Piala Dunia. Tapi akhirnya dan di atas segalanya, karena mencetak 111 gol untuk Portugal berarti 111 momen seperti yang kita alami hari ini di Algarve, momen penyatuan dunia dan kebahagiaan bagi jutaan dan jutaan warga Portugal di seluruh dunia. Bagi mereka, setiap pengorbanan sangat berharga."

Sumber asli: UEFA

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, Published 2/10/2021)

Mbappe Baper di Medsos

Liga Spanyol: Gawat, Kylian Mbappe Baper di Medsos Gara-gara PSG Tolak Tawaran Real Madrid

Bola.com 2021-09-02 14:55:24
Pada laga debutnya, Messi mengiringi PSG meraih kemenangan 2-0 atas Reims pada duel di Stadion Stade Auguste-Delaune II. Dua gol PSG diborong Kylian Mbappe pada menit ke-16 dan 63. Messi tida

Wonderkid Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, tertangkap sempat curhat di media sosial soal kegagalannya pindah ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021. Ia agaknya gondok berat batal cabut dari PSG. Namun, untuk meredam kontroversi, unggahan tersebut dihapus oleh sang pemain tidak lama berselang.

Seperti yang dilansir Marca, Kamis (2/9/2021), pemain 22 tahun sangat ingin bermain untuk Los Blancos. Dalam unggahannya, Mbappe mengatakan pesan tersirat yang dibalut dengan lagu Dream On milik Aerosmith.

"Saya hormati saudaraku, atas profesionalismemu, atur ulang mimpimu untuk nanti, hidup itu indah, kamu yang terbaik," tulis Kylian Mbappe dalam unggahan media sosial pribadinya sebelum dihapus, dikutip dari Marca, Kamis (2/9/2021).

Bukan rahasia lagi Mbappe sangat ingin bermain dengan Madrid karena klub tersebut merupakan klub impiannya sejak kecil. Apesnya, PSG dan Madrid tidak mencapai kesepakatan untuk transfernya musim panas ini

Padahal, Los Blancos dikabarkan sudah menawar dengan harga tinggi, menyentuh 200 juta euro. Akan tetapi, PSG tetap pada pendiriannya, yaitu tidak akan menjual sang pemain pada musim panas ini.

Kylian Mbappe sudah bulat pada pendiriannya. Ia tetap menolak memperpanjang kontraknya dengan PSG yang akan berakhir musim depan.

Keberhasilan manajemen klubnya mendatangkan Lionel Messi tak membuatnya betah bermain di klub ibu kota Prancis. Ia ingin merasakan tantangan baru di Bernabeu.


Madrid Tidak Menyerah Begitu Saja

Real Madrid memang batal merekrut Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas 2021. Namun sebuah laporan muncul bahwa usaha serupa akan dilakukan lagi pada Januari tahun depan.

PSG menolak proposal transfer dari Real Madrid. Terakhir, dana mencapai 220 juta euro untuk pembelian Kylian Mbappe juga tak digubris.

Tiga proposal dilayangkan, tiga kali pula ditolak. Apakah Real Madrid menyerah? Ternyata tidak.

Mengingat kontrak Kylian Mbappe akan habis Juni 2022, maka pada Januari tahun depan, ia bebas menjalin pra-kontrak dengan klub manapun. Real Madrid sudah mengambil ancang-ancang.

Gaji yang sama masih akan ditawarkan Real Madrid kepada Kylian Mbappe. Namun megabintang asal Prancis itu baru akan didatangkan pada awal musim 2022/2023.


PSG Belum Rela

Paris Saint-Germain (PSG) sampai tiga kali menolak tawaran Real Madrid yang menginginkan Kylian Mbappe dalam bursa transfer musim panas ini. Namun, kabarnya ada yang melanggar perjanjian dalam masalah ini, Kylian Mbappe atau PSG?

Menolak tawaran Real Madrid adalah keputusan besar PSG, apalagi sampai tiga tawaran ditolak. Artinya, PSG bersikeras mempertahankan Kylian Mbappe dan ini jelas berlawanan dengan keinginan sang pemain.

Belum lama ini, Direktur PSG, Leonardo, mengkritik keras Real Madrid di media sosial. PSG merasa Real Madrid melanggar etika dalam upaya transfer Mbappe

Padahal PSG memegang janji Kylian Mbappe yang tetap tidak akan meninggalkan klub dengan gratis. Artinya, mereka yakin Mbappe tidak akan membiarkan kontraknya habis pada musim ini lalu pergi dengan gratis pada tahun depan.

Namun, PSG tidak mungkin bisa berdalih lagi pada musim depan karena sikap yang mereka lakukan di bursa transfer sejauh ini.

Sumber: Marca


Klasemen La Liga

The Iceman Pensiun

3 Momen Paling Unik Kimi Raikkonen di F1: Pensiun, The Iceman Bakal Dirindukan

Bola.com 2021-09-03 10:00:00
Kimi Raikkonen bakal pensiun penghujung Formula 1 2021. (FLORION GOGA / POOL / AFP)

Dua event motorsport bergengsi dunia, MotoGP dan Formula 1 (F1) bakal kehilangan dua ikon penghujung musim ini lantaran pensiun.

Jika MotoGP bakal mengucapkan selamat tinggal untuk Valentino Rossi, maka F1 harus melakukan hal sama buat Kimi Raikkonen.

Ya setelah menjalani karier selama 20 tahun, merasakan 21 kemenangan, 103 podium dan satu titel juara dunia F1 2007, Kimi Raikkonen bakal pensiun dari ajang balap jet darat.

Pada hari Selasa, Kimi Raikkonen mengumumkan kabar ini dan mengaku sudah memikirkan untuk pensiun sejak akhir tahun 2020.

"Saya sudah bicara dengan pemilik tim (Alfa Romeo), saya pikir mungkin sejak sebelum Hari Natal (2020)," ujar Kimi Raikkonen.

Seperti Valentino Rossi, Kimi Raikkonen juga meninggalkan F1 dengan sejuta kenangan. Pembalap asal Finlandia ini dikenal sebagai sosok unik. Dia sosok yang hemat bicara, tapi sekalinya mengeluarkan pernyataan kerap bikin heboh.

Karena iritnya bicara saat diwawancara, ia sampai dijuluki The Iceman. Pada artikel ini, Bola.com mengajak pembaca mengetahui lagi setidaknya empat momen paling menarik dari sosok Kimi Raikkonen selama berkarier di ajang F1.


1. Leave Me Alone

F1 GP Abu Dhabi 2012 jadi momen paling menarik diingat dari sosok Kimi Raikkonen. Singkat cerita, kala itu ia masih memperkuat tim Lotus dan sedang memimpin balapan.

Kru tim Lotus mulai panik dan begitu sering memberikan informasi mengenai segala hal via radio tim dari soal siapa rival di posisi kedua sampai soal ban.

Merasa terganggu, Kimi Raikkonen pun membalas: "Leave me alone, I know what I'm Doing." (tinggalkan aku sendiri, saya tahu apa yang saya lakukan)

Kimi Raikkonen akhirnya memenangkan balapan. Usai F1 GP Abu Dhabi 2012 kata-kata Leave me alone viral. Tim Lotus sampai membuat baju dan gelas dengan bertuliskan: "Leave me alone."


2. Makan Ice Cream di F1 GP Malaysia

Salah satu momen paling menarik lainnya diingat dari sosok Kimi Raikkonen. Terjadi pada F1 GP Malaysia 2009 atau ketika ia memperkuat Ferrari.

Singkat cerita, balapan terhenti di lap 33 karena hujan deras. Kala itu hampir semua pembalap menunggu di mobil dan bersiap jika balapan restart.

Apa yang dilakukan Kimi? Dia melepas baju balapnya dan tertangkap kamera sedang santai makan ice cream disaat semua kedinginan akibat hujan di Malaysia. The Iceman memang keren!


3. Kecelakaan di F1 GP Monako, Langsung Bersantai di Yacht

Cuek, ya itulah Kimi. Cukup melihat apa yang terjadi pada balapan F1 GP Monako 2006. Saat itu ia masih berada di awal karier dan memperkuat McLaren.

Singkat cerita, mobil geberannya mengalami kegagalan mekanis saat sedang keluar tikungan Portier. Seperti takdir, mobilnya terhenti hanya beberapa meter dari yacht pribadinya yang terparkir di sisi sirkuit jalan raya ini.

Ajaib, usai keluar dari mobil masih lengkap memakai helm dan baju balap, ia langsung berjalan kaki ke yacht miliknya. Padahal normalnya pembalap kembali ke garasi.

Tidak lama, kamera menangkap sang pembalap sudah bersantai dan minum bir. Padahal balapan masih berlangsung. Salut Kimi!

Witan Sulaeman Merapat ke Gdansk

Wow! Gantikan Egy Maulana Vikri, Lechia Gdansk Boyong Witan Sulaeman

Bola.com 2021-09-01 21:25:00
Witan Sulaeman bergabung dengan Lechia Gdansk. (Instagram Lechia Gdansk).

Lechia Gdansk resmi mendatangkan Witan Sulaeman. Winger berusia 19 tahun itu menggantikan posisi kompatriotnya, Egy Maulana Vikri.

Lechia Gdansk mengumumkan bergabungnya Witan Sulaeman di akun Instagram klub, @lechia_gdansk pada Rabu (1/9/2021).

Witan Sulaeman menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Lechia Gdansk. Pemain Timnas Indonesia ini mengenakan nomor punggung 80 di tim berjulukan Gedanian Lions tersebut.

"Witan Sulaeman sudah menandatangani kontrak bersama Lechia Gdansk. Dia akan memakai nomor punggung 80. Kontraknya bakal berlaku hingga dua tahun ke depan," tulis Lechia Gdansk.

Lechia Gdansk baru saja ditinggalkan oleh Egy Maulana Vikri pada akhir Juni 2021. Rekan seangkatan Witan Sulaeman di Timnas Indonesia itu menolak klausul perpanjangan dua tahun dan memilih merapat ke klub Slovakia, FK Senica.


Witan Sulaeman Putus Kontrak dengan Klub Serbia

Witan Sulaeman sendiri baru saja memutus kontraknya dengan klub Serbia, FK Radnik Surdulica. Mantan pemain PSIM Yogyakarta itu jarang dimainkan sejak bergabung pada Februari 2020.

Sebenarnya, kontrak Witan Sulaeman bersama Radnik Surdulica masih tersisa dua musim lagi. Namun, winger berkaki kidal ini memilih untuk mengakhirinya lebih cepat.

Selama satu setengah musim, Witan hanya membukukan lima pertandingan dengan total 110 menit bermain bersama Radnik Surdulica.

"Suatu kehormatan untuk saya menjadi bagian dari tim ini. Terima kasih untuk semuanya, Radnik Surdulica. Semoga sukses ke depannya," jelas Witan di akun Instagramnya, @witansulaiman_.


Lechia Gdansk Umumkan Kedatangan Witan Sulaeman

Egy Maulana Digaet Klub Slovakia

Bukan 6 Bulan, Ini Durasi Kontrak Egy Maulana Vikri bersama FK Senica Menurut Media Slovakia

Bola.com 2021-09-01 19:25:36
FK Senica mengumumkan kedatangan pemain asal Indonesia, Egy Maulana Vikri. (Instagram FK Senica).

Media Slovakia, Sport SK mengabarkan bahwa Egy Maulana Vikri menandatangani kontrak selama dua setengah tahun bersama FK Senica, bukan enam bulan plus perpanjangan satu setengah tahun seperti pemberitaan dalam beberapa hari belakangan.

Egy Maulana Vikri telah resmi diperkenalkan oleh FK Senica pada Senin (30/8/2021). Sport SK melaporkan bahwa pemain berusia 21 tahun itu bisa mengakhiri kesepakatan jika tidak mendapatkan jam terbang yang cukup.

"Kontrak Egy bersama FK Senica akan berlangsung selama dua setengah tahun. Jika dia tidak bermain secara reguler, dia bisa mengganti jersenya dari FK Senica," tulis Sport SK dalam pemberitaannya berjudul "Bintang Asia 'Messi Indonesia' Datang ke Indonesia dan Menyebabkan Kegilaan di Media Sosial" yang tayang pada Selasa (31/8/2021).

Dalam artikel itu, Sport SK juga mewawancarai Direktur Olahraga SK Senica, David Balda, tentang keputusan timnya mendatangkan Egy Maulana Vikri.

"Dia bukan hanya pesepak bola muda yang sangat berbakat. Tetapi, dia juga membawa dampak media sosial yang besar dan kami menyadari itu. Itu bisa dilihat dengan jelas di akun Instagram kami. Namun, dia di sini, utamanya karena dia adalah pesepak bola yang baik," kata David Balda.

"Dia sudah bersama kami sejak 30 Agustus 2021 dan kemarin, dia berlatih dengan rekan setim. Kami sangat senang. Kami penasaran bagaimana nanti dia bermain untuk klub ini," ungkap David Balda.

Dalam wawancara itu, David Balda juga membocorkan bahwa Egy Maulana Vikri didukung oleh perusahaan besar asal Indonesia.

"David Balda mengungkapkan ada sponsor yang sangat terkenal di belakang pemain muda Indonesia itu," tulis Sport SK.


Ungkit Masa Lalu Egy Maulana Vikri

Selain itu, Sport SK juga mengungkit masa lalu Egy Maulana Vikri yang disebut-sebut pernah menjadi incaran klub-klub besar Eropa seperti Ajax Amsterdam dan Benfica.

Selain itu, Sport SK juga menyinggung tim-tim Eropa lain seperti Sporting CP, Espanyol, dan Saint-Etienne yang dirumorkan sempat meminati pemain Lechia Gdansk tersebut.

"Egy Maulana Vikri memiliki cerita cukup menarik. Sebab, dia terbukti menjadi pesepak bola yang menjanjikan di usia muda. Pada 2017, ia tampil di perhelatan bergengsi, Turnamen Toulon 2017 bersama Timnas Indonesia U-19. Meskipun selalu kalah, dia memenangkan Jouer Revelation Trophee. Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane pernah meraihnya di masa lalu," tulis Sport SK.

"Lebih dari itu, klub-klub seperti Benfia, Sporting CP, Espanyol, Saint-Etienne, dan Ajax Amsterdam tertarik dengan Egy Maulana Vikri," lanjut narasi tersebut.


Versi Agen Egy Maulana Vikri

Sebelumnya, Egy Maulana Vikri disebutkan hanya sepakat dengan kontrak berdurasi enam bulan di FK Senica. Namun, pemain asal Medan, Sumatera Utara tersebut juga diberikan klausul perpanjangan selama satu setengah musim.

"Kontrak Egy Maulana Vikri bersama FK Senica itu berlangsung selama enam bulan plus satu setengah tahun, yang akan otomatis aktif jika dia mendapatkan waktu bermain yang diinginkan hingga Desember 2021," kata agen Egy, Dusan Bogdanovic.

Egy sempat berstatus tanpa klub sejak Juli 2021. Pemain berkaki kidal ini memutuskan menolak opsi perpanjangan kontrak dua tahun dari klub Polandia, Lechia Gdansk.

Sumber: Sport SK

Raksasa Yunani Kontrak Kiper Indonesia

Raksasa Liga Yunani, Panathinaikos Mengontrak Kiper Indonesia, Cyrus Margono

Bola.com 2021-09-02 20:25:48
Cyrus Margono, kiper Panathinaikos keturunan Indonesia. (Instagram Cyrus Margono).

Raksasa Liga Yunani, Panathinaikos mendatangkan kiper berdarah Indonesia, Cyrus Margono. Penjaga gawang berusia 19 tahun itu dikontrak dengan durasi tiga tahun.

Panathinaikos memproyeksikan Cyrus Margono untuk bermain di Panathinaikos B yang berkompetisi di Super League Greece 2 atau kasta kedua Liga Yunani.

"Saya datang ke klub yang sangat besar dan menjadi suatu kehormatan bagi saya untuk berada di sini," kata Cyrus Margono dinukil dari laman klub.

"Saya menghargai kesempatan yang diberikan kepada saya oleh tim dan pelatih. Saya akan memberikan yang terbaik setiap harinya," jelas Cyrus Margono.

Siapa Cyrus Margono? Di mana ia lahir? Bermain di mana ia sebelumnya? Dari mana darah Indonesia yang mewarisinya? Bola.com merangkum rekam jejaknya berdasarkan petikan wawancaranya dengan media Yunani, Prasinostypos.


Rekam Jejak Cyrus Margono

Cyrus Margono lahir di New York, Amerika Serikat pada 9 November 2001. Ayahnya asli Indonesia, sementara ibunya berasal dari Iran.

"Saya lahir di New York. Saya memulai bermain sepak bola pada usia empat tahun. Ayah saya berasal dari Indonesia dan ibu saya dari Persia. Saya selalu berimpi menjadi kiper profesional," imbuh Cyrus Margono.

"Sebagai penjaga gawang, saya cepat, kuat, dan suka memanfaatkan kaki saya untuk membangun serangan dari belakang," ungkapnya.

Cyrus Margono pernah menimba ilmu di Metropolitan Oval Academy dan University of Denver Athletics di Amerika Serikat.


Ayah dan Ibu Cyrus Margono

Kepada laman University of Denver Athletics, Cyrus Margono bercerita bahwa dirinya sempat berlatih bersama Akademi Inter Milan selama dua pekan pada musim panas 2015.

Masih di situs yang sama, nama ayahnya tertulis Johan dan ibunya Sepeedeh. Cyrus Margono punya satu saudara yaitu Armon.

Prasinostypos menuliskan bahwa Cyrus Margono adalah kiper yang berasal dari Indonesia. "Seorang penjaga gawang berusia 19 tahun dari Indonesia, tetapi dibesarkan di New York," demikian narasi media Yunani itu.

"Kedatangannya sekaligus menjadi bukti nyata bahwa anak-anak Indonesia dan negara Asia lainnya bisa melakukan lompatan ke Eropa asalkan ada motivasi dan bimbingan yang benar," lanjut pemberitaan tersebut.


Panathinaikos Umumkan Cyrus Margono


Cyrus Margono Bangga Membela Panathinaikos

Jaja Sang Pembuka

Foto: Persikabo 1973 dan Madura United Harus Puas Berbagi Poin di BRI Liga 1 2021 / 2022

Bola.com 2021-09-03 19:37:38
Persikabo 1973 dan Madura United harus puas berbagi angka dalam duel pekan pertama BRI Liga 1 2021/2022 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (3/9/2021). (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Persikabo 1973 dan Madura United harus puas berbagi angka dalam duel pekan pertama BRI Liga 1 2021/2022 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (3/9/2021). (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Laskar Sape Kerrab yang tampil agresif dan mendominasi penguasaaan bola di babak pertama. Tim asuhan Rahmad Darmawan berhasil menciptakan empat tembakan tepat sasaran. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Serangan Madura United akhirnya berbuah manis. Tepatnya pada menit ke-41, Hugo Gomes Dos Santos Silva alias Jaja berhasil memanfaatkan kemelut depan gawang Persikabo 1973 menjadi gol.
Memasuki babak kedua, Persikabo 1973 yang tak mau menyerah begitu saja mengambil inisatif untuk bermain lebih menekan hingga ke jantung pertahanan Madura United. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Persikabo 1973 terus-menerus melancarkan serangan. Alhasil, mereka berhasil mencetak gol balasan pada menit ke-67 melalui Sugeng Ariyanto. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Persikabo 1973 masih terus tampil agresif. Hal itu berbanding terbalik dengan Madura United yang berkali-kali gagal dalam upaya membangun serangan. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan tak ada lagi gol tambahan tercipta. Persikabo 1973 dan Madura United harus puas berbagi poin. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Berkat hasil ini, Madura United bertengger di posisi keempat klasemen sementara BRI Liga 1 dengan perolehan satu poin. Semenetara, Persikabo 1973 tepat berada di bawah Madura United dengan koleksi poin yang sama. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Lord Lingard Patah Hati

Liga Inggris: Jesse Lingard Patah Hati Gara-Gara Enggak Dilepas Manchester United?

Bola.com 2021-09-02 23:30:00
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, berbincang dengan Jesse Lingard pada laga leg kedua 16 besar Liga Europa 2019/2020 di Old Trafford, Kamis (6/8/2020) dini hari WIB. Manchester

Mantan bek Liverpool, Glenn Johnson, menyebut suasana hati Jesse Lingard saat ini mungkin sedang tak karuan menyusul kegagalan Manchester United melepasnya ke klub lain pada bursa transfer pemain musim panas.

Satu klub yang paling santer bakal jadi pelabuhan karier Jesse Lingard selama musim 2021/2022 adalah West Ham. Tim London Timur itu memang berjala mengembalikan performa sang gelandang paruh musim kemarin.

Di bawah arahan David Moyes, Lingard tampil begitu impresif dan tidak heran banyak isu beredar bahwa West Ham akan merekrutnya kembali. Sayang, negosiasi dengan Manchester United menemui jalan buntu.

West Ham, di sisi lain, akhirnya mendapatkan gelandang serang Nikola Vlasic dari CSKA Moscow jelang penutupan bursa transfer pemain. Itu sekaligus menutup kans Lingard kembali ke London Stadium.

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, pada kesempatan lain menegaskan bahwa Jesse Lingard siap bertarung memperebutkan posisi inti. Tapi pendapat berbeda diutarakan Glen Johnson. Apa katanya?


Patah Hati

Johnson mengatakan bahwa Lingard sakit hati karena Manchester United gagal melepasnya ke klub lain. Pun dengan West Ham yang sangat berhasrat mendapatkannya kembali.

"Saya rasa Lingard dan West Ham sedikit patah hati. Lingard sangat menikmati momennya di West Ham, dan pendukung juga mencintainya. Saya enggak habis pikir kenapa negosiasi mandek begitu," kata Johnson dinukil dari BettingOdds.

"Jelas bahwa Manchester United tidak begitu menjadikan Lingard sebagai pemain penting karena sudah ada banyak pemain di posisinya. Musim ini malah mungkin bukan lagi pemain kedua, tapi ketiga, atau bahkan keempat," ujar eks bek kiri Liverpool itu melanjutkan.


Ngebet

Asisten pelatih Stuart Pearce, juga berharap Manchester United bersedia melepas Lingard ke West Ham.

"Kami menginginkan Lingard. Itu adalah rahasia umum (bahwa West Ham akan menerimanya). Musim lalu ia tampil luar biasa," kata Pearce kepada TalkSPORT.

Kontrak Jesse Lingard di Manchester United menyisakan satu tahun lagi. Manajemen klub mematok angka 25 juta pounds jika ada klub yang menginginkannya, angka yang dicap terlalu besar buat West Ham.

Lingard telah membela Manchester United sejak usia tujuh tahun. Cintanya terhadap MU tak terbantahkan, namun demi menit bermain yang cukup, bukan tak mungkin ia rela pindah klub.

Target menembus skuad Timnas Inggris jadi acuan pertama. Menit bermain praktis dibutuhkan Lingard jika mau mewujudkan impian tersebut.

Sumber: Mirror, BettingOdds, TalkSPORT


Performa Gemilang West Ham Musim Ini

Kisah Cinderella di AC Milan

Liga Italia: Cerita Cinderella Itu Nyata di AC Milan, Kok Agak Aneh Ya?

Bola.com 2021-09-03 09:54:28
Junior Messias (acmilan.com)

AC Milan membuat kejutan ke publik, tak sekadar untuk Milanisti. Tanpa dinyana, mereka mendatangkan pemain berusia 30 tahun. Namun bukan usia yang menarik, melainkan sosok yang didatangkan. Banyak orang penasaran, terutama pantaskah dia mengenakam kostum kebesaran AC Milan di lapangan.

Cerita itu bermula satu dekade lalu. Seorang pria harus datang ke Turin, markas klub Juventus dan Torino, dengan modal nekat. Bareng anak dan istri, ia mendarat selamat, dan menumpang hidup bersama saudaranya.

Ia harus membanting tulang bekerja setiap hari. Awalnya sebagai tukang pengantar mesin pendingin, lalu mulai merangkak ke bisnis lain, yakni penyedia beberapa material. Namun yang pasti, karena berasal dari Brasil, hidupnya tak akan lengkap tanpa mengolah si bulat, yup bermain sepak bola adalah 'harga mati' di sela-sela istirahat.

Tak heran jika setiap kali mendapat jatah rehat, ia selalu menyempatkan diri bermain. Tentu saja, bukan bersama Juventus atau AC Milan, melainkan di level komunitas. Uniknya, meski berasal dari Brasil, ia tak menemuka perkumpulan warga dari nenek moyangnya.

Memang, tak mudah mendapatkan orang-orang Brasil di Turin dan Italia, yang bekerja secara formal di luar para pendatang yang berstatus atlet. Oleh karena itu, ia memilih bergabung dengan komunitas orang-orang asal Peru.


Sempat Bingung

Sejak kali pertama datang, kelompok pendatang dari Peru itulah yang membuat dirinya bisa 'melampiaskan' kegilaan terhadap sepak bola. Bakatnya ada, tapi sayang belum ada yang melirik karena hanya bermain di sebuah perkumpulan kecil dan amatir.

Sampai akhirnya, empat tahun sejak kedatangan di tanah Italia, ia ditemukan mantan pemain Torino, Ezio Rossi. Namun, bukan berarti langsung bisa bergabung dengan Torino atau tim kasta mapan.

Yup, itulah awal dari kisah Cinderella yang kini menyambangi kehidupan sosok bernama Junior Messias. Sekarang, Cinderella itu sudah menemukan satu sepatu yang dicari, sebuah mimpi untuk bersua sang pangeran yang menjadi realita.

AC Milan menjadi 'pangeran' yang menjadi tujuan akhir dari perjalanan ala Cinderella di karier Junior Messias. Lalu, 'sepatu yang hilang' itu adalah rumput San Siro, yang akan menjadi rumah bagi Messias, setidaknya sampai masa pinjaman selesai di AC Milan.

"Ketika aku melihat diriku sendiri menulis AC Milan, sungguh luar biasa. AC Milan adalah klub favoritku, sebuah tim yang selalu kudukung dan saya sungguh bergairah berada di sini. Saya tak pernah berpikir sampai setinggi ini. sekarang saya percaya mimpi itu benar-benar ada," jelas Messiah, di Milan TV, usai menandatangani kontrak peminjaman dari Crotone.


Hampir Terganjal

Mungkin, Messias tak akan pernah mengucapkan kalimat bahagia tersebut. Setidaknya, nasib hampir kehilangan harapan terjadi empat tahun silam. Saat itu, pengelola liga membuat aturan yang melarang mengontrak pemain tanpa paspor uni eropa di kasta amatir.

Padahal, saat itu usia Messias sudah lebih dari 25 tahun, dan hanya bermain di Gozzano, tim yang pasti asing bagi publik Indonesia. Seperti diketahui, sebelum berada di AC Milan, Messias hanya berputar-putar di tiga klub yang tak terkenal, yakni Casale, Chieri dan Gozzano.

Namanya menanjak sejak bergabung dengan Crotone, meski sempat setahun lebih dulu dititipkan di Gozzano. Beruntung, polemik aturan terkait paspor tersebut tak serta merta membuat Messias hilang dari radar.


Bersua Liverpool

"Saya masih ingat, karena waktu itu saya pemain amatir. Bermain 10 bulan, lalu sisanya harus bekerja mengirim mesin cuci, tak ada liburan," ungkap Messias. Kini, kehidupan Messias bakal semakin membahana setelah Crotone melepas pemain berposisi gelandang menyerang tersebut ke AC Milan dengan biaya 2,6 juta euro.

Jika bermain bagus, AC Milan punya opsi untuk membeli Messias dengan harga tambahan di angka 5,4 juta euro. Sekarang, kisah Cinderella bakal menjadi penyemangat bagi Messias, seseorang yang beberapa tahun lalu masih di Serie D, kini sudah berada di panggung bergengsi Liga Italia, serta berkostum tim legenda, AC Milan.

Publik bakal melihat, apakah sang mantan pengantar mesin cuci ini bisa mengantarkan AC Milan meraih kejayaan di Liga Italia dan Liga Champions. Oh ya satu lagi, pemain yang tadinya antah berantah ini punya kans langsung bersua tim legenda ; Liverpool. Kita tunggu kisah-kisah berikutnya dari Sang Messias asal AC Milan ini.